Jumat, 28 Mei 2010

lack of spirit

hari ini, di hari libur yang cerah..lebih tepatnya panas..aku benar-benar merasa kehilangan semangat
entah kenapa hari ini rasanya seperti habis dicium dementor. makhluk halus berjubah hitam melayang2 dan suka menghisap kebahagiaan. yang tersisa hanya kenangan buruk di masa lalu
seperti biasa, aku menghabiskan hari ini bersama faris...sebenarnya aku hanya ingin menghabiskan waktu bersamanya dengan menonton dvd, makan cemilan dan ngobrol santai. tapi ternyata dirinya tidak membawa laptop...huaaa...hilang sudah mood ku. pada akhirnya apa pun yang aku lakukan menjadi kehilangan semangat. tidak biasanya aku seperti ini, mungkin akumulasi dari banyaknya kegiatan kemarin-kemarin. rasa lelah yang terakumulasi memiliki efek yang negatif

hari ini aku betul2 plin plan. ditanya ini, jawab terserah
"mau makan?" tanyanya. "tidak lapar" jawabku
"mau nonton?" tanyanya. "terserah" jawabku
sepanjang jalan seperti itu saja
sampai akhirnya kami sudah sampai di sebuah mall ternama di Bogor, tinggal beberapa langkah saja kami dapat menikmati kemanjaan yang disediakan di dalamnya. tapi lagi-lagi aku hanya diam dan melontarkan jawaban terserah...sungguh menjengkelkan memang, tapi aku benar-benar tidak mood untuk nonton atau jalan2 keluar.
aku hanya ingin ngobrol santai dengannya. itu saja
akhirnya kami memtuskan untuk pulang, sepanjang perjalanan kami hanya dapat diam seribu bahasa. sampai akhirnya dia mengantarku sampai mulut gang,,dan berpisah tanpa lambaian.

aku berjalan, masuk ke rumah, ke dalam kamar..ke kamar mandi..
mematikan ponsel, kemudian tidur dengan memeluk boneka mashimaro tercintaku

tak terasa waktu sudah kaghrib dan aku pun terbangun
aku menghidupkan kembali ponselku,,
ada pesan singkat darinya
"mau dibeliin ayam bakar?" tanyanya
"kamu dimana?" tanyaku
"rental film"
"mau dibeliin ayam bakar?" tanyanya sekali lagi
"hmmm,,mau" jawabku
dia mengantarnya sampai depan rumah..makan malam untukku
dengan raut wajah kusut, masih menyimpan rasa kesal tapi tetap romantis dan penuh perhatian ^^


maafkan aku, merusak hari libur yang seharusnya dapat kau nikmati...
hari ini aku hanya berharap ada seseorang yang membuatku kembali bersemangat. dan itu kamu

*280510

Jumat, 14 Mei 2010

aku rindu rumah

rumah..tempat aku melepas lelah
menerbangkan amarah
mengalirkan air mata
dan merengek penuh kemanjaan


rumah tempat yang paling nyaman
rumah bukan hanya bangunan yang disangga oleh beberapa tiang dan memiliki atap untuk berlindung dari panas dan hujan
rumahku tidak berdindinh kaca dan memiliki konsep minimalis yang kini menjadi trend
rumah ridak harus bercat mentereng

rumah ku memiliki konsep minimalis, dalam arti sangat minimal dan kecil
catnya sudah mengelupas dan temboknya hampir rubuh
atap rumahku banyak berlubang
sehingga seringkali kami "kehujanan" walau kami berada di dalam rumah

tapi bagiku.tiada tempat paling nyaman di dunia ini selain rumah
ada ibu tempatku bersandar
ada ayah tempatku mengadu dan bercermin darinya
semangat dan kegigihannya tidak pernah surut
ada kakak tempatku berbagi cerita
dan adik kesayanganku tentunya untuk berbagi canda

aku rindu rumah

aku rindu kenyamanan yang ada di dalamnya